20 Jan 2015

Pertemuan dan Perpisahan


       Kata judul di atas adalah hal yang tidak bisa dipisahkan, "Menurutku" mungkin kalian juga. Kenapa ya setiap ada pertemuan pasti akan ada kata perpisahan. Perpisahan disini ada yang terjadi sangat sebentar maupun ada yang sangat Lamaaaa. Banyak yang beranggapan mending tidak usah ada pertemuan kalau akhirnya hanya menjadi sebuah perpisahan. 

        Ada kalanya pertemuan itu sangat berkesan, ada juga yang mudah dilupakan, tergantung bagaimana kita senang dengan adanya pertemuan dengan dia/mereka. Dia/mereka mungkin asyik diajak mengobrol, indah rupanya, memberikan ilmu, sehingga walaupun hanya sebentar pertemuan itu akan selalu berkesan dan teringat sampai beberapa tahun.

      Akhir-akhir ini saya mulai dibekap dengn rasa perpisahan, teman2 satu-persatu mulai meninggal kota dan kampus ini. Saya mulai merasakan sendiri, meski masih ada beberapa disini tapi mereka sebentar lagi akan meninggalkan saya disini. Perpisahan terasa sangat berat, memori selama 5 tahun setengah ini tidak bisa hilang dari ingatanku, dari teman2 yang selalu menemani hingga seseorang yang saya kagumi.

        OK, mungkin saya sudah terlatih menanggapi perpisahan ini, karena SD, SMP, SMA, saya juga mengalaminya. Dimulai dari pertemuan sampai kita mengobrol bersama, bercanda bersama, sedih bersama danakhirnya kita berpisah ke suatu arah yang berbeda. Ingin selalu seperti itu walaupun hanya lewat FB, whatsApp, tapi beda rasanya, kita tidak bisa saling bertemu kembali seperti itu, tidak bia melihat langsung raut mukanya dikala sedih, senang. Tapi apa daya, hidup ini sudah ada yang mengatur, saya ke tempat A, dia ketempat B, bahkan ada yang ke tempat Z.

     Perpisahan ini banyak yang berdampak hilangnya hubungan, maupun sudah 10 sudah melalui pertemuan itu lost contact menjadi hal yang biasa. kadang disaat santai seperti ini kita berpikir, apa kabar dia,dia,dia dan kita sudah susah menghubunginya, walaupun ingin menghubunginya mungkin kita sungkan karena sudah beberapa tahun kita melalui masa perpisahan ini. Adanya Perpisahan ini kita menemukan Pertemuan yang baru dengan yang lain. Ada kalanya pertemuan yang baru ini lebih menyenangkan dari pertemuan sebelumnya. Ada kalanya kita tidak bisa menikmati pertemuan baru ini dan lebih senang bertemu kawan lama meski sudah pastinya jarang bertemu.

      Pertemuan di masa kuliah ini membuatku sangat berkesan, di saat inilah aku bisa mengelilingi keindahan Negaraku INDONESIA. Aku mulai cemas akankah Pertemuan akan menjadi perpisahan, apa mungkin kita masih bisa bermain sehari sekali, tidak sepertinya, hhmm seminggu sekali, tidak kayanya, mungkin sebulan sekali, tidak juga, ahh mungkin stahun sekali, tidak tidak tidak bahkan sama sekali tidak bertemu kembali, ah itu yang saya takutkan disini. Mau bagaimana lagi, keinginan mereka berbeda dengan saya, nasib mereka juga beda dengan sama.

    Saya berharap Pertemuan mereka dengan saya akan selalu berkesan dan tidak mudah melupakan saya. Masih selalu menghubungi, mengajak bermain, meski pada akhirnya benar-benar berpisah ketika mereka mulai ke jenjang berikutnya yaitu mengurus rumah tangga. Ditahap ini menemukan pertemuan yang baru yang akan sangat berkesan, jelas kita lebih mementingkan pertemuan ini dibanding pertemuan yang lain, karena kita sudah mulai hidup bersama dengan pujaan hati, bertemu buah hati, dan mulai menghabiskan waktu kita dengan buah hati dibanding dengan pertemuan yang sebelumnya.
     
     Pertemuan dan Perpisahan jika dilanjutkan bakal panjang banget deh, nanti kita mulai berpisah dengan buah hati kita seperti orang tua kita, menemukan pertemuan baru lagi, dan seterusnya, tapi pengalamanku baru sampai tahap kuliah ini. Mereka yang pernah bertemuku mungkin sekarang sudah banyak yang berkarir di dalam kerja, berbisnis, melanjutkan study-nya,dll. Semoga ini menjadi bahan pelajaran untuk hidupku dan kalian.

       Saya selalu ingin kembali bersama kalian, tidak ingin lost contact, sering kumpul meski sudah tak sesering dahulu, ya yang jelas tidak melupakan kalian.Untuk Kalian yang pernah bertemuku, terima kasih sudah membuatku memahami arti kata Pertemuan dan Perpisahan. Terimakasih juga sudah mengisi hidupku dengan tertawa, menangis, bermain, bercengkrama, bercerita tentang segalanya, dan lain2. semoga dilain hari kita bisa bertemu dan bercerita tentang kehidupan kita di saat ini. SEKIAN

0 komentar:

Post a Comment